Category Archives: Health

Mengenal Manfaat Jambu Kelutuk

Bulan ini, hujan masih banyak menghampiri kita. Turunnya hujan yang mengguyur hampir seluruh wilayah Indonesia, selain manfaatnya yang diberikan Tuhan kepada umatnya, juga mengisyaratkan berbagai peringatan kepada kita, baik berupa bencana seperti banjir atau datangnya suatu penyakit dan lain sebagainya. Usai musim hujan biasanya memunculkan penyakit demam berdarah dengue (DBD) sebagai contohnya. Dan ketika demam berdarah mulai mewabah, pamor jambu biji, buah khas daerah tropis biasanya mengalami lonjakan.

Jambu biji alias jambu kelutuk, memiliki banyak manfaat mulai dari buah, daun hingga batang.

Fenomena tersebut, terjadi karena banyaknya informasi di masyarakat yang beredar dari mulut ke mulut yang menyebutkan jambu kelutuk terutama yang daging dan bijinya berwarna merah dapat menyembuhkan penyakit demam berdarah.

Mengenal Ramuan Tradisional

Ramuan TradisionalJaman sekarang trend akan obat-obatan penambah kekuatan seksual sudah merebak dimana-mana. Jadi teringat kejadian yang pernah menimpa seorang kakek yang masih berhasrat melakukan hubungan badan, dimana kakek itu sebelum melakukan hubungan tersebut mengkonsumsi obat yang konon “super” khasiatnya. Tetapi apa yang terjadi, malah menimbulkan kepergian roh dari raganya.

Ketertarikan terhadap hal ini untuk diketahui tentunya beralasan, mengingat semakin maraknya obat-obat yang beredar dengan berbagai merek. Disisi lain akibat dari keadaan perekonomian yang tidak stabil membuat orang-orang jadi kehilangan kendali. Pengaruh dari berbagai aktivitas menjadikan pikiran kusut yang konon katanya menurut beberapa psikolog mempunyai dampak atau pengaruh terhadap daya seksual akibat dari pikiran yang tidak tenang itu.

Madu, Obat Batuk Alami

Madu, Obat Batuk Alami

Teringat saat masih kecil terserang batuk, orang tua pasti ikut tidak bisa tidur. Siapa yang tega melihat anaknya terus terbatuk-batuk di malam hari? Ibu selalu memberi obat yang manjur untuk meredakan batuk, cukup sederhana yaitu madu. Jika dibandingkan dengan obat batuk berbentuk sirup yang umum dijual dipasaran atau membiarkan anaknya terbatuk-batuk semalaman, madu terbukti lebih baik.

Satu sendok madu diketahui dapat membantu meredakan batuk anak dimalam hari dan membantu mereka tidur lebih nyenyak, begitu dimuat dalam Archives of Pediatrics and Adolescent Medicine , edisi Desember 2007.

Madu digunakan diseluruh dunia sebagai pengobatan tradisional dan merupakan alternatif yang aman serta efektif sebagai obat batuk. Ada beberapa alasan madu dapat menyembuhkan batuk diantaranya kualitas sirup madu yang manis melegakan tenggorokan, dan unsur antioksidan madu merupakan salah satu faktor pereda batuk. Selain itu, madu memiliki efek antimikroba.

Pertahanan Terbaik Terhadap Virus Musiman

Terserang virus tentunya sangat tidak mengenakan meskipun akibat yang ditimbulkannya tidak terlalu berbahaya. Sebut saja virus yang menyebabkan flu atau filek. Tidak nyaman rasanya kita bekerja, belajar atau beraktivitas lainnya jika sedang mengalami penyakit musiman tersebut.

Dr. Michael Grossman, M.D., dan Jodi Jones, dalam buku mereka, The Vitality Connection: Ten Practical Ways to Optimize Your Health and Reverse the Aging Process, mengungkapkan bahwa flu dan pilek bisa dicegah dengan berbagai langkah. Tak ada obat ajaib untuk mencegah penyakit. Cara terbaik adalah menerapkan gaya hidup sehat. Sedangkan menurut Grossman, pertahanan terbaik terhadap virus musiman tersebut adalah dengan menguatkan sistem imun.

Otak-otak

Otak merupakan bagian dari tubuh kita yang memiliki fungsi untuk berfikir, membayangkan segala sesuatu, baik itu yang akan dilakukan atau pun yang tidak dilakukan sama sekali.

Otak-otak yang bukan untuk dinikmati lidah kita ini, melainkan bersembungi dikepala kita masing-masing. Banyak sekali keragaman yang terjadi akibat dari adanya fungsi otak yang kurang tepat. Apalagi sekarang ini yang mungkin menurut bahasa prokem bisa disebut “jaman edan”, gile beneeer… tuh oatak-otak berputar-putar, pusing tujuh keliling akibat banyaknya permasalahan duniawi yang mungkin kurang dapat diimbangi iman yang cukup kokoh.

Misalnya saja banyak orang yang telah mengalami gangguan otaknya (maaf dengan kata lain “gila”) akibat adanya krisis ekonomi salah satunya atau lain sebagainya, sehingga fungsi otak untuk berpikir jernih sudah tak terkendali. Bersyukurlah kita semua yang masih diberikan otak dengan fungsinya yang masih tepat. Sudah selayaknyalah kita menjaga dan memperhatikan fungsi otak kita sebelum fungsi otak kita itu berantakan.