Kamus TI – I

| 0..9 | A | B | C | D | E | F | G | H | I | J | K | L | M | N | O | P | Q | R | S | T | U | V | W | X | Y | Z | Download

Kamus TII/O
Istilah I/O (input/output) mengacu ke semua operasi, program, atau piranti yang digunakan untuk memasukan data ke komputer atau mengambil data dari komputer. Istilah I/O biasanya digunakan untuk membedakan dengan bagian program atau piranti yang non-komputasional dan yang sangat komputasional. Sebagai contoh, printer adalah piranti I/O, sedang CPU adalah piranti komputasional. Semua aplikasi komputer menggunakan baik bagian I/O maupun komputasional. Semua aplikasi pengolah kata, misalnya, terdiri dari bagian I/O untuk memasukkan dan menampilkan teks, dan bagian komputasional untuk memeriksa ejaan dan mencari kata.

IBM
IBM (International Business Machine) adalah perusahan komputer terbesar di dunia. IBM didrikan pada 1911 sebagai produsen mesin tabulasi punch card. Pada 1953 IBM memperkenalkan komputer pertama yang disebut 701. Selama tahun 1960-an, IBM mendominasi pasar mainframe dan minicomputer. Pada 1981 IBM meluncurkan PC pertama yang disebut IBM PC yang kemudian menjadi standard. Meski mempunyai kesulitan dengan menurunnya pasar mainframe, IBM tetap merupakan industri komputer yang tangguh.

Kamus TI – I

IC
IC (integrated circuit) adalah nama lain chip. IC adalah piranti elektronis yang dibuat dari material semikonduktor. IC digunakan untuk bermacam-macam piranti, termasuk mikroprosesor, dan perlengkapan audio dan video. IC sering dikelompokkan berdasarkan jumlah transistor yang dikandungnya: *SSI (small-scale integration) : chip dengan maksimum 100 komponen elektronik. *MSI (medium-scale integration): chip dengan 100 sampai 3000 komponen elektronik. *VLSI (very large-scale integration) : chip dengan 100.000 sampai 1.000.000 komponen elektronik. *ULSI (ultra large-scale integration): chip dengan lebih dari 1.000.000 komponen elektronik.

ICANN
ICANN (Internet Corporation for Assigned Names and Numbers) adalah organisasi nirlaba yang didirikan untuk bertanggungjawab dalam alokasi ruang alamat IP, pemberian parameter protokol, manajemen sistem nama domain, dan manajemen sistem root server yang sebelumnya dikerjakan oleh Pemerintah Amerika. ICANN didirkan pada bulan Oktober 1998 oleh koalisi yang terdiri dari beragam komunitas bisnis Internet, akademisi, dan pengguna.

Icon
Sebuah lambang kecil berupa gambar yang tampak pada layar komputer. Biasanya dipakai untuk melambangkan dokumen atau program lain dan disk drive.

ICQ
Dari kata “I Seek You”. Aplikasi untuk chatting dengan pertukaran file dan pengiriman SMS.

IDE (Integrated Drive Electronics)
Sebuah tipe hardware interface yang berfungsi untuk menghubungkan hard disk, CD-ROM dan drive tape pada sebuah PC. IDE sangat populer dan banyak digunakan karena menyediakan cara yang terhitung ekonomis untuk menghubungkan komponen-komponen hardware. IDE (integrated device electronics atau integrated drive electronics) adalah antarmuka untuk pirant penyimpanan dimana kendalinya terintegrasi dalam hard disk atau CD-ROM drive. Spesifikasi IDE menangani hard disk sampai 504 MB. Karena instruksinya yang sederhana dan rutenya yang pendek antara pengendali dan drive, piranti ini sangat cepat dan mudah digunakan. Tetapi karena keter-batasan spesifikasinya, IDE mulai digantikan oleh versi yang lebih baik yaitu EIDE.

IDE controller
Alat yang dipakai untuk mengatur harddisk, cd-rom, dsb.

Idle time
Durasi waktu di saat sebuah peranti dalam kondisi statis. Dengan kata lain piranti itu hidup atau aktif , tetapi tidak dapat dipakai untuk bekerja.

identifier
Identifier adalah nama yang diberikan programmer untuk menandai sebuah variabel dalam program komputer. Penentuan variabel mempunyai aturan-aturan khusus.

IEEE
IEEE (Institute of Electrical and Electronics Engineer) adalah masyarakat profesional teknik terbesar di dunia yang berbasis di Amerika. IEEE didirikan pada tahun 1884 dan sekarang mempunyai lebih dari 377.000 anggota dari 150 negara. IEEE mensponsori konferensi teknik, simposium, dan kegiatan ilmiah lainnya di banyak negara, dan juga menerbitkan jurnal-jurnal dalam bidang teknik elektro, elektronika, komputer, dan lain-lain. IEEE juga mempromosikan standarisasi teknologi.

IETF
IETF (Internet Engineering Task Force) adalah organisasi yang menjaga standard Internet. IETF adalah komunitas internasional yang terbuka untuk para perancang jaringan, operator, vendor, dan peneliti yang tertarik dengan perkembangan teknologi Internet.

IGES
IGES (Initial Graphics Exchange Specification) adalah standard ANSI untuk model wireframe tiga dimensi. IGES didukung oleh sebagian besar sistem CAD berbasis-PC.

IGP (Interior Gateway Protokol)
Sebuah protokol yang dipakai oleh gateway dalam sebuah autonomous sistem untuk memindahkan rute informasi.

IIS
IIS (Internet Information Server) adalah Web server yang berjalan pada lingkungan Windows NT. IIS merupakan bagian dari sistem operasi Windows NT 4.0.

ikon
Ikon (icon) adalah representasi visual-grafis dari sebuah objek, kata, atau konsep. Sebagai contoh, sebuah gambar printer yang menunjukkan bahwa dengan mengklik ikon tersebut, maka dokumen yang aktif akan dicetak.

ILD (Inter Layer Dielectric)
Isolasi/penyekat yang terpasang di antara layer alumunium atau kawat tembaga yang menghubungkan transistor-transistor pada sebuah chip. Dielektrik polymer yang ditemukan di awal abad 21 sangat mempengaruhi desain sebuah chip.

Illegal Operation
Sebuah operasi yang tidak sesuai aturan atau tidak dapat dimengerti oleh komputer. Pada Windows 95/98, jika muncul error message seperti ini, merupakan indikasi bahwa program-program yang dijalankan mengalami crash.

Image (Citra)
Suatu representasi keadaan visual. Kamera konvensional mereplikasikan suatu keadaan dengan merekam molekul-molekul pada sepotong film menggunakan kimiawi perak halide. Citra digital disimpan secara elektronik dengan bit data yang merepresentasikan warna.

IMAP (Internet Message Access Protocol)
Protokol standar untuk mengakses atau mengambil e-mail dari server. IMAP memungkinkan pengguna memilih pesan e-mail yang akan diambil, membuat folder di server, mencari pesan e-mail tertentu, bahkan menghapus pesan e-mail yang ada. Kemampuan ini jauh lebih baik daripada POP (Post Office Protocol) yang hanya memperbolehkan kita mengambil/download semua pesan yang ada tanpa kecuali.

in-degree
Dalam graf berarah, in-degree adalah jumlah sisi yang menuju ke sebuah simpul.

Inf
Salah satu jenis ekstensi file yang mensuplai informasi untuk menginstall hardware baru pada lingkungan Windows.

inferensi
Inferensi adalah proses mengambil kesimpulan berdasar bukti/fakta yang ada atau pengambilan keputusan berdasar penalaran.

Information Economics
Istilah Information Economics merujuk kepada pendekatan untuk evaluasi proyek IS menggunakan pendekatan ekonomi, seperti analisis biaya-manfaat (cost/benefit analysis) untuk menilai manfaat dan biaya yang ytangible dan intangible.

information superhighway
Information superhighway adalah istilah yang digunakan oleh wakil presiden Al Gore pada pemerintahan Bill Clinton pada rencana administrative untuk deregulasi layanan komunikasi yang kemudian memperluas lingkup Internet dengan layanan TV kabel dan komunikasi data. Istilah ini biasanya diartikan sama dengan Internet.

ink-jet printer
Ink-jet printer adalah printer yang memancarkan tinta pada lembaran kertas.printer jenis ini dapat menghasilkan teks dan grafik dengan kualitas tinggi. Lihat juga printer.

Inner Bevel
Style yang dipakai untuk membuat siku-siku (bevel) pada bagian pinggir dalam.

insmod parport
(sebagai root) meload module ke dalam kernel (module dapat dikatakan device driver pada DOS). Contoh di samping menampilkan bagaimana memasukkan modules untuk mendukung eksternal paralel port zip drive (akan ditampilkan pesan2 untuk masalah yang muncul).

instantiasi
Dalam pemrograman, instantiasi (instantiation) adalah proses membuat obyek yang lebih terdefinisi dengan mengganti variabel dengan nilai atau dengan variabel lainnya.

integer
Integer adalah tipe data yang terdiri dari bilangan bulat dalam rentang tertentu. Rentang tersebut berbeda antara satu bahasa pemrograman dengan yang lainnya. Contoh data yang bertipe integer adalah 0, 15,65,100, dan 2012.

Intel
Intel adalah perusahaan produsen chip komputer terbesar di dunia. Intel didirikan pada tahun 1968 oleh Bob Noyce dan Gordon Moore. Hampir semua PC didasarkan pada arsitektur x86 yang dikembangkan Intel. Intel bekerja sama dengan Microsoft dengan sangat baik. Sistem operasi Windows 3.x dan 95 yang dirancang oleh Microsoft didarkan pada mikroprosesor x86. Kepopuleran Windows menjadikan permintaan terhadap mikroprosesor Intel meningkat tajam. Kalau pada bagian luar komputer tertera logo “Intel Inside”, dapat dipastikan komputer tersebut menggunakan mikroprosesor Intel.

Intelligent terminal
Intelligent terminal (monitor dan keyboard) adalah terminal yang mempunyai kemampuan pemrosesan. Inteligent terminal juga terdiri dari memori dan prosesor untuk melakukan operasi penampilan khusus. Sebaliknya, dumb terminal tidak mempunyai kemampuan pemrosesan dan bergantung sepenuhnya kepada komputer pusat. Smart terminal mempunyai kemampuan pemrosesan, namun tidak sebanyak yang dipunyai intelligent terminal.

interlaced GIF
Interlaced GIF adalah salah satu fitur standard GIF89a. Interlaced GIF menampilkan garis-garis ctra dalam dua tahap. Interlaced GIF pertama kali akan menampilkan citra yang kabur dan kemudian semakin jelas. Dengan demikian citra akan tampak garis besarnya dulu. Tetapi ini tergantung kepada aplikasi atau browser yang digunakan. Jika browser tidak mendukung interlaced GIF maka citra akan ditampilkan seperti non-interlaced GIF.

interleaving
Interleaving adalah pengaturan data dalam bentuk yang tidak kontigu (berdekatan) untuk meningkatkan kinerja. Dalam disk drive, istilah ini merujuk kepada pengaturan sektor dalam sebuah disk. Pada one-to-one interleaving, sektor-sektor pada disk ditempatkan berurutan sepanjang track. Pada two-to-one interleaving, sektor-sektor digilir sehingga sektor dengan nomor yang berurutan diselingi oleh sebuah sektor lain. Tujuan interleaving adalah untuk menjadikan disk drive lebih efisien. Disk drive hanya dapat membaca sebuah sektor pada satu waktu, dan disk terus berputar dengan head untuk membaca dan menulis data tetap menempel pada disk. Hal ini berarti, pada saat drive siap membaca sektor berikutnya, head mungkin sudah melewatinya, sehingga dibutuhkan satu putaran lagi untuk mengakses sektor tersebut. Hal ini terjadi jika sektor disusun berurutan. Jika sektor diatur tidak berurutan, maka pembacaan akan lebih cepat karena head akan diposisikan pada sektor dengan nomor selanjutnya, tanpa menunggu satu putaran. faktor interleaving yang optimum tergantung kepada kecepatan disk drive, sistem operasi , dan aplikasi yang digunakan. Satu-satunya mengetahuinya adalah dengan melakukan eksperimen dengan berbagai faktor dan berbagai aplikasi.

Internet
Istilah umum yang dipakai untuk menunjuk Network tingkat dunia yang terdiri dari komputer dan layanan servis atau sekitar 30 sampai 50 juta pemakai komputer dan puluhan sistem informasi termasuk e-mail, Gopher, FTP dan World Wide Web. – Internet adalah jaringan global yang menghubungkan jutaan komputer. Sejak 1999 Internet telah memiliki 200 juta pemakai di seluruh dunia, dan jumlah ini meningkat cepat. Lebih dari 100 negara terhubung dengan Internet untuk menukar data, berita, dan informasi lainnya. Setiap komputer yang terhubung dengan Internet disebut host.

Internet Address
Disebut juga alamat Internet, merupakan sebuah alamat 32-bit yang digunakan untuk mengenali host dan networks di Internet.

Internet Bulletin
Media yang hanya bisa dibaca di internet yang merupakan majalah online yang mengupas seputar Internet.Bahasa yang di gunakan adalah bahasa Indonesia.Internet Bulletin ini diterbitkan oleh indoweb yaitu sebuah perusahaan perancang Web.

Internet Control Message Protocol (ICMP)
Protokol yang digunakan untuk mengatur perilaku IP. ICMP berperan membantu menstabilkan kondisi jaringan.

Internet Device
Alat canggih seperti komputer yang dipergunakan untuk dapat berkomunikasi atau berinteraksi melalui Internet, baik untuk surfing, mengirim dan menerima e-mail, bahkan untuk ber-chatting, baik menggunakan teks, suara, gambar maupun video, misal : notebook, palmtop, handphone, Internet-TV.

Internet Explorer
Suatu browser Web gratis terkenal yang diproduksi oleh Microsoft.

Internet-TV
Sebuah TV yang dimodifikasi untuk dapat digunakan sebagai media/alat untuk berkomunikasi dan berinteraksi melalui Internet.

Internet Sharing PC
Sebuah komputer yang menyimpan banyak sumber daya seperti file, data dan koneksi Internet yang bisa diakses oleh komputer lain yang terhubung ke jaringan.

Internet Sharing Software
Software Pcnet-Home yang memungkinkan pembagian akses ke Internet dengan menggunakan satu account ISP dan satu buah modem, serta koneksi DSL, ISDN ataupun kabel modem. Internet sharing software ini bisa digunakan untuk membuat Internet sharing PC.

Internet telephony
Internet telephony adalah hardware dan software yang memungkinkan pengguna Internet untuk media transmisi panggilan telepon. Kualitas Internet telephony ini belum sebaik kualitas koneksi telepon langsung. Produk Internet telephony sering juga disebut dengan produk IP telephony, Voice Over the Internet (VOI) atau Voice over IP (VoIP).

Interface
Tampilan dari sebuah program.

Interlaced GIF
Tipe GIF spesial yang memungkinkan tampilan gambar tersebut dimunculkan sedikit demi sedikit ketika sebuah halaman web sedang didownload.

Interrupt
Sebuah setting hardware yang menjalankan perintah-perintah dalam sistem komputer.

Intranet
Sumber daya informasi yang digunakan untuk kepentingan internal dari suatu instansi atau perusahaan dengan menggunakan jaringan komputer yang ada.

Intrusion Detection System
Sama seperti firewall, Intrusion Detection System (IDS) ini merupakan penghambat semua niat jahat yang akan mengganggu sebuah jaringan. Bedanya IDS ini lebih maju selangkah dengan kemampuannya memberi peringatan admin server saat terjadi sebuah aktivitas tertentu yang tidak diinginkan admin sebagai penanggung jawab. Selain memberi peringatan dini, IDS juga memberi beberapa alat bantu untuk melacak jenis dan sumber aktivitas terlarang tersebut.

IP address
Alamat numeric unik dari sebuah komputer di Internet. IP address komputer Anda sama dengan nomor telepon Anda sendiri dalam fungsinya.

IRC (Internet Relay Chat)
Sebuah layanan Internet yang dapat berkomunikasi antara orang yang satu dengan yang lainnya.

IrDA Port
Transmiter atau receiver untuk sinyal-sinyal infra red.

ISDN (Integrated Services Digital Network)
Metoda standar transmisi data digital melalui jaringan telepon dengan kecepatan tinggi, lebih cepat dari sebuah modem biasa.

ISO9660
Bila ingin memiliki CD-ROM sebaiknya memanfaatkan dukungan ini karena banyak sekali CD-ROM yang ada di pasaran menggunakan format ISO9660 ini.

ISP (Internet Service Provider)
Perusahaan yang menawarkan dan menyediakan layanan akses Internet ke kalangan umum dengan mengenakan biaya. Contohnya : Telkomnet, Indosatnet, Centrin, Cbn, Wasantara, dll.

| 0..9 | A | B | C | D | E | F | G | H | I | J | K | L | M | N | O | P | Q | R | S | T | U | V | W | X | Y | Z | Download

One Response to Kamus TI – I

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *