Membuat Halaman Blog Tanpa Coding

Membuat Halaman Blog

Beragam plugin yang tersedia dapat dimanfaatkan dengan fungsinya masing-masing. Namun, seperti yang telah diketahui penggunaan banyak plugin juga kurang baik terhadap web itu sendiri. Setiap blogger harus bisa memilah dan memilih pluggin tertentu saja yang bisa dikaitkan dengan kepentingan masing-masing. Hal tersebut agar tidak memberatkan loading blog tentunya. Dalam hal ini, hanya sekedar iseng untuk mengetahui dan menjajalnya saja πŸ˜€ Membuat Halaman Blog Tanpa Coding!

Dengan memanfaatkan sebuah plugin yang telah tersedia, membuat halaman pada blog atau situs ternyata cukup mudah. Tanpa perlu koding sudah bisa menampilkan halaman yang menarik dan atraktif. Merupakan suatu hal yang menguntungkan bagi blogger yang hendak membuat suatu halaman dengan tampilan yang berbeda namun tidak begitu menguasai kode CSS dan HTML.

Membuat Halaman Blog!

Plugin yang dapat dimanfaatkan yaitu Site Origin’s Page Builder. Dan install juga Black Studio TinyMCE untuk menggunakan widget WP_Widget_Black_Studio_TinyMCE. Setelah terinstall, bisa langsung membuat halaman baru. Klik β€œAdd New Page” pada dashboard lalu isi judul halaman yang akan dibuat. Selanjutnya, dibagian kanan atas text editor tinggal klik tulisan β€œPage Builder” seperti yang nampak pada gambar dibawah ini:

Membuat Halaman Blog, Page-Builder-1

Setelah itu, akan terbuka Interface Page Builder seperti pada gambar ini:

Membuat Halaman Blog, Page-Builder-2

Selanjutnya klik β€œAdd Row” pada toolbar untuk menentukan baris, dan berikutnya menentukan kolom halaman dengan memilih opsi yang sesuai dengan layout yang diinginkan seperti gambar dibawah ini:

Membuat Halaman Blog, Page-Builder-3

Berikutnya, klik β€œAdd widget” pada masing-masing kolom untuk menambahkan widget yang sesuai dengan konten yang diinginkan dan ditempatkan pada masing-masing kolom tersebut. Dalam hal ini, saya mencoba dengan membuat 3 kolom yang berisi about pada widget dikolom pertama, comment pada widget dikolom kedua, dan blogroll pada widget dikolom ketiga. Seperti gambar dibawah ini:

Membuat Halaman Blog, Page-Builder-4

Setelah masing-masing widget terisi lengkap dengan konten masing, selebihnya saya memilih tampilan tanpa sidebar dengan memilih β€œFull Width, no sidebar(s)” pada opsi Template dibagian Page Attributes. Terakhir tinggal Publish saja dan kelar sudah halaman baru terbuat sesuai dengan selera. Hasil akhir yang saya buat seperti ini:

Membuat Halaman Blog, Page-Builder

Membuat Halaman Blog, Page-Builder-5Pengaturan untuk menghapus atau memindahkan widget, baris dan kolom, terletak pada button seperti gambar disamping ini.

Plugin Page Builder ini bisa dimanfaatkan juga untuk merubah tampilan halaman-halaman yang sudah dibuat sebelumnya, cuma diperlukan mengeditnya saja. Selain halaman, berlaku juga pada post blog baik yang sudah dibuat sebelumnya atau yang akan dibuat. Tinggal atur settingannya saja, masuk Settings -> Page Builder, pastikan pada general tab opsi Pages dam Posts keduanya dicentang.

Untuk mengubahnya, tinggal pilih dan edit halaman yang akan dirubah dengan meng-klik β€œPage Builder” selanjutnya klik β€œOk” pada Pop Up yang muncul seperti ini:

Membuat Halaman Blog, Page-Builder-6

Membuat halaman blog tanpa coding, postingan sekedar update! Heuheu

38 Responses to Membuat Halaman Blog Tanpa Coding

  1. plugin itu untuk WP ya kang, kalo di blogspot tdi say cari2 gak ada hehehe… ternyata lebih lengkap ya kang

  2. hotbuy says:

    lohh, ada ya widget yang begitu, ane baru tau aja gan..
    terima kasih informasinya

  3. sangat cocok nih plugin untuk mempercantik websitenya.

  4. Lusi says:

    OOo gitu. Belum pernah ngeklik page builder, nggak ngerti, takut rusak hehehee

  5. ibrahim says:

    ini halamanya khusus untuk platform wordpress ya mas, kalau blogger ndak bisa ya heehee

  6. wah keren kang ada nama saya diatas hihi tapi sayang itu di wordpress jadi saya gk bisa coba praktekan. ada sih di wordpress blog tapi udah di tutup hostingnya soalnya gratisan hihi

  7. Elangg says:

    Wah keren nih, edit template blog jadi lebih mudah dong ya… πŸ˜€

  8. Mangs Aduls says:

    inimah wordpress ya. saya kira blogspot…

  9. Yaaaa.. khusus WP aja ya mas?

  10. Aul Howler says:

    Syukurlah aku pake blogspot
    Udah ada fitur otomatisnya

    Pasti nggak ngerti kalau udah pakai2 aplikasi pihak ketiga πŸ™

    • kips says:

      Di WP juga sifatnya relatif kok, tergantung kebutuhan user-nya aja.
      Saya sendiri gak menggunakannya, cuma sekedar nyoba aja (LOL)

  11. Arul says:

    Wah perlu dicoba nih page builder.

  12. Aku kira juga blogspot. Jadi cuma bisa mangut-mangut nih.

  13. ara says:

    cuma di WP doang ya bang
    ggak bisa gitu di blogspot

    keren juga ya kalau bisa ngatur page sendiri tanpa harus ngerti css dan html atau kode-kode lainnya

  14. Daniel says:

    I wp sih nampaknya lebh mudah ya….soalnya saya jadi kontributor blog wp kenalan blogger, fiturnya keren banget…beda ama blogspot…..

    Makasih atas infonya mas

    • kips says:

      Masing-masing ada kemudahan dan kesulitan tersendiri, kalau ditekuni dengan serius pastinya menyenangkan. Saya mah masih belajar mas (malu)

  15. kebanyakan pluggin akan memberatkan loading dan tidak bagus untuk seo…tinggal kita memilih mana yang peling dibutuhkan untuk blog kita…

  16. Fitur WP emang lebih lengkap kang…

    • kips says:

      Ketersediaan plugin yang mungkin dirasa menjadi kelebihannya ya, tapi banyak juga kelebihan blogspot yang tidak ada di wp (lol)

  17. wah saya nyimak saja, kebetuulan katanya ini plugin woedpress πŸ™ nunggu yang blogger saja kemungkinan πŸ™‚

  18. Bola says:

    wah, ternyata untuk pengguna WP saja, yang Blogspot cuma liat-liat aja deh πŸ˜€

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *