Memaknai Kesederhanaan Hidup

Bicara soal kesederhanaan hidup memang tidak semua orang mampu melakukannya, disisi lain mungkin terdapat banyak orang yang memiliki itikad yang kuat untuk itu, namun belum mempunyai kesempatan atas segala sesuatu yang menjadi faktor pendukungnya. Itu mah saya atuh euy heu…

Mengapa dikatakan belum mempunyai kesempatan? Jawabannya sangat sederhana sekali yakni belum dapat menyetarakan hidup yang layak dengan semestinya. Karena yang dialami, hidup dalam keterbatasan yang benar2 tidak enak dan sangat jarang pula orang yang dapat menikmatinya.

Ingin menjadi seorang yang dapat hidup dalam kesederhanaan, itikad dan kebiasaan hidup seperti itulah yang harus dijunjung tinggi, tetapi tentunya tidak meninggalkan usaha untuk meningkatkan kehidupan yang layak pula. Karena adanya perubahan zaman yang terus tanpa henti sangat memungkinkan akan mengalami perubahan dalam kehidupan nyata, sudah dipastikan akan mengalami hal-hal yang baru dimana akan termasuk didalamnya hal-hal yang mungkin tidak diinginkan. Jika hal yang tidak diinginkan tersebut terjadi, apa jadinya? Tentu sangatlah berat, karena solusinya belum tentu akan didapatkan dengan mudah. Intinya, sederhanalah dalam hidup dengan memperhatikan kemungkinan hal-hal yang akan terjadi di sisa waktu yang masih dihadapi.

Hal tersebut saya tekankan karena sebagian dari waktu yang telah dilalui dipergunakan untuk mencoba menerapkannya, namun suatu perubahan kondisilah yang memaksa saya tidak dapat meningkatkan dengan lebih baik lagi. Terus terang saya salut dan kagum atas uraian masalah kesederhanaan hidup yang disampaikan fatihsyuhud, saya sangat yakin sekali bahwa ia memiliki jiwa yang tidak jauh berbeda dengan uraian yang dikupasnya, hidup sederhana sebagai pilihan (mohon maaf tanpa ijin sebelumnya, sebagian tulisannya saya kutip disini).

Menurutnya, “kalau kita beruntung secara materi, pilihlah hidup sederhana dan bangga dengan kesederhanaan itu. Kalau kita kurang beruntung, mari sama-sama bekerja keras untuk menuju hidup yang lebih baik secara materi dan pola pikir (mindset).”

Ia menceritakan seorang Dubes Wilfred Hoffman yang hidup sederhana. Hidup sederhana bukan karena tidak punya uang untuk hidup mewah. Tapi karena ia memang “sengaja memilih untuk hidup sederhana”. Jadi hidup sederhana sebagai pilihan yang membanggakan, bukan sebagai keterpaksaan. Dimana, mereka bangga dengan kesederhanaan itu, karena mereka merasa hidupnya menjadi lebih bermakna dan bermanfaat: kelebihan uang mereka disalurkan untuk yayasan-yayasan anak yatim, mengambil anak asuh, untuk orang-orang miskin, dan lain-lain.

Salah satu contohnya yang paling monumental yang mungkin kita telah ketahui juga yaitu Albert Nobel. Inventor (penemu) dan pemilik lebih dari 300 hak paten berbagai penemuan teknologi baru. Dia milyarder yang hidup sederhana dan memiliki komitmen tinggi terhadap keilmuan dan kemanusiaan. Ketika meninggal, tak sepeserpun hartanya dia wariskan ke anaknya. Sebaliknya, ia tumpahkan seluruh harta kekayaannya untuk Nobel Foundation, pemberi hadiah Nobel untuk para ilmuwan dunia yang berhasil meraih prestasi gemilang di bidang masing-masing. Albert Nobel sudah meninggal puluhan tahun lalu, tapi namanya selalu dikenang di seluruh dunia sampai sekarang. Kuncinya, karena ia memilih hidup sederhana, kendati ia lebih dari mampu untuk membeli kemewahan apapun yang menjadi impian banyak orang.

Jadi, pada intinya berusahalah sekeras mungkin untuk menjadi kaya (dengan cara yang halal tentunya), tapi tetap menjaga dan memelihara gaya hidup sederhana, bermartabat dan peduli pada yg membutuhkan bantuan kita. Lantas, bertanyalah pada hati kecil kita, sudahkah menjalani kesederhanaan hidup? Mudah-mudahan kita bisa melakukannya, amin.

8 Responses to Memaknai Kesederhanaan Hidup

  1. chau says:

    wuih keren

  2. Cakyoudee says:

    Sederhana tdk identik dg miskin, Muhammad SAW adalah seorang yang kaya raya namun tetap hidup zuhud.

  3. kips says:

    #2 Setuju mas, mudah2an dari kita semua bisa menjalankan hidup sederhana.

  4. dian says:

    salam, kang hidup sederhana itu lebih menyenangkan dibanding dengan hidup bergelimangan harta. hidup sedrhana itu lebih bersahaja. trus pa lg ya?halah mandet? heheh punten kang.. ^_^ lanjut engke dech

  5. kips says:

    Hehe.. leres oge nu di saurkeun ku Tami, tapi abdi teu can terang bergeliman harta mah, mung saukur ku cekap ge tos alhamdulillah.

  6. dian says:

    salam, kang sumuhun tmi oge teterang hidup bergelimangan harta teh nu kumaha,,,,nya atuch..tos cekap ge alhamdulillah…. ^_^..nu pentng tmi mah reseup hidup sederhana wae kang…insyallah..lebih bahagia tentram aman sentosa… ^_^

  7. kips says:

    Bergelimangan harta teh, “bru dijuru bro dipanto ngalayah ditengah imah tea” kekek…

  8. dian says:

    hahahahah…teu ngudeng kang…naon eta teh….tami da sanes urang sunda asli kang punten ^_^

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *