Category Archives: Articles
Wisata Alam & Kuliner, Floating Market Lembang
Sudah beberapa bulan yang lalu dibukanya area wisata yang satu ini, namun baru sempat beberapa hari lalu mengunjunginya. Meski masih seringnya turun hujan tidak membuat surut untuk mengisi liburan atau bepergian. Mungkin beberapa diantara kita ada yang pergi ke sanak-saudara dikampung atau menuju tempat rekreasi yang menuntut siapnya isi dompet yang cukup tebal. Jika kedua hal diatas tidak memungkinkan, bagi yang tinggal disekitar Bandung lumayan ada tempat wisata baru, dengan suasana alam dan udaranya yang masih segar sekaligus tempat wisata kuliner dengan terdapatnya beragam jajanan yang tersedia. Tiada lain tempat tersebut Floating Market Lembang.
Floating Market Lembang itu sendiri berupa pasar terapung yang tepatnya ada diwilayah Bandung Barat. Sebuah konsep menarik disajikan oleh pengelola pasar apung di Bandung yang dengan jelinya melihat potensi yang masih ada. Dengan menyulap sebuah danau alami yang bernama Danau Oemar atau Situ Umar menjadi sebuah tempat wisata yang cukup menarik. Sekeliling danau nampak beragam jenis tanaman hias hingga nuansa asri sangat terasa.
Car Free Day, Car Free Night
Jalan yang berlokasi dipusat kota senantiasa dijejali pengunjung yang hilir mudik dengan tujuannya masing-masing. Terlebih jalan tersebut mempunyai keistimewaan tersendiri sehingga bukan saja berfungsi sebagai sarana lalu-lintas melainkan dijadikan sebagai tongkrongan anak muda. Sebut saja salah-satunya sepanjang Jalan Dago yang telah memberlakukan car free day disetiap hari minggu pagi. Dibalik keseharian yang dipenuhi dengan macetnya kendaraan yang melintas dan kerap dibumbui polusi asap kendaraan, meski hanya beberapa jam saja ajang car free day memiliki nilai positif karena selain dijadikan arena jalan-jalan santai dengan menghirup udara segar juga dapat menikmati berbagai pertunjukan seni yang digelarnya. Lalu, bagaimana dengan “Car Free Night”?
Lain Dago, lain juga Braga. Jalan Braga yang terletak dipusat kota merupakan jalan yang paling istimewa di Kota Bandung. Jalan tersebut merupakan ikon Kota Bandung yang memiliki hari ulang tahun yang diperingati setiap tanggal 18 Juni. Jalan yang memiliki sejarah sebagai pusat perdagangan dan berderet beragam hiburan malam telah diakui sejak lama bahwasannya jalan tersebut merupakan sebuah jalan yang istimewa. Keistimewaan tersebut juga senada dengan senandungnya salah-satu penyanyi kawakan Indonesia, Hetty Koes Endang dengan judul kawihnya itu sendiri “Jalan Braga“. Keistimewaan itu pula yang menjadikan setiap pengunjung dari luar Kota Bandung memiliki rasa penasaran untuk dapat melintasi dan menjejakkan kaki disana.
Be Yourself
Terdapat sebuah alkisah sederhana, ceritanya ada sebuah perusahaan kecil sedang merekrut SDM baru guna menunjang lancarnya serta kemajuan usaha yang sedang dijalankan. Lalu, sebut saja A mengajukan diri karena tertarik dengan pekerjaan tersebut. Dengan kemampuan yang mumpuni serta semangatnya, ia menyanggupi semua syarat dan aturan yang dijelaskan HRD perusahaan itu. Bahkan saking semangatnya dengan lantang A menyatakan bisa melakukan lebih dari apa yang diharapkan perusahaan. Dengan mengevaluasi pengalaman kerja dan semangatnya A, pihak perusahaan menganggap sebagai pertanda baik, maka A diterima sebagai pegawai baru.
Singkat cerita, sebulan sudah A bekerja diperusahaan tersebut. Dan apa yang dikerjakan A, dengan semangatnya yang tinggi hasilnya cukup memuaskan meski baru bisa dikatakan mampu memenuhi 75% dari yang ditargetkan perusahaan. Dari kondisi dan waktu yang cukup singkat tersebut perusahaan tidak mempermasalahkannya, dan dengan bijaknya dianggap A masih perlu adaptasi. Disisi lain, pihak perusahaan menilai bahwa kekurangan yang ada pada A bukan terletak dari kemampuan dirinya dalam bekerja melainkan prilaku yang kerap meremehkan hal-hal yang berkaitan dengan pekerjaan. Selebihnya, dikemudian hari A mendapat bimbingan dan pengarahan dalam bekerja.
Senyuman Hari Ini
Masih hangat terasa seruan takbir berkumandang dimana-mana, “Allahu Akbar” Allah Maha Besar. Dan, hari ini bertepatan dengan salah satu hari besar ummat muslim, tiada lain Hari Raya Idul Adha 10 Dzulhijjah 1432 Hijriah (Hari Raya Qurban) yang bertepatan pula dengan hari Minggu, 6 November 2011 Masehi.
Hari Raya Idul Adha memang tidak seramai layaknya hiruk-pikuknya saat merayakan Hari Raya Idul Fitri, namun makna yang terkadung didalamnya sudah barang tentu tidak kalah penting dan berharganya. Perwujudan sikap saling berbagi kasih dengan sesama diharapkan dapat terbentuk meski hanya dalam bentuk makanan (daging qurban). Begitu juga penerapan sifat ikhlas akan terasa semakin ditumbuh-kembangkan. Dengan demikian, diharapkan menciptakan banyak senyuman.
Semoga kita tidak kalah oleh makhluk yang dalam gambar postingan ini, meski sudah mendekati ajalnya senyuman manis masih tersampaikan. Ibaratnya senyuman hari ini tak terhalang sesuatu apa pun 😀
Dan, dengan senyuman hari ini saya turut menyampaikan selamat Idul Adha 1432 Hijriah. Semoga apa yang diupayakan selama ini senantiasa mendapat berkah-Nya, amin!
Itulah senyuman hari ini!
Yuk, nyate yukk… (LOL)