Favitt, Menampilkan Beberapa Search Engine dalam Satu Halaman
Sebuah mesin pencari atau search engine seperti Google, Bing, Ask dan Yahoo! memungkinkan kita dengan cepat menemukan informasi, blog, dan website yang relevan. Tetapi bagaimana jika kita ingin menggunakan beberapa mesin pencari sekaligus dengan alasan waktu atau apalah. Favitt menjadi solusinya. Kehadiranya sudah cukup lama tapi baru kali ini iseng nyobain. Sekedar update blog saja, siapa tahu ada rekan-rekan yang belum dan ingin mencobanya juga. 😀
Favitt, sebuah sistem pencarian khusus yang dapat di modifikasi sehingga kita dapat memilih sendiri fiturnya, memungkinkan kita melakukan pencarian di search engine yang sama dalam satu halaman yang berujung pada alasan menghemat waktu. Disisi lain, kita dapat mengubah background dengan images yang kita inginkan. Jika kita mau meliat Favitt dengan gambar yang sudah kita upload, kita harus menggunakan URL dengan nickname kita tentunya, seperti Favitt saya ini.
Untuk melakukan pencarian, masukan saja kata kunci dalam kotak pencarian dan klik tombol cari atau enter. Jika ingin melihat hasil dari mesin pencarian lainya tinggal klik tab-nya saja. Nampaklah hasil pencarian dengan hasil dari beberapa website yang berbeda. Selain itu, kita juga dapat mencari sumber-sumber berita (misalnya Google News) dan situs microblogging seperti Twitter, Digg dll.
Sistem antarmuka Favitt cukup mudah digunakan. Setiap hasil pencarian ditampilkan pada halaman depan Favitt. Kotak pencarian terdiri dari enam tab yang ditampilkan pada search bar, selebihnya, hidden in Drop Down Menu (9 max) tinggal klik tombol “+” yang ditempatkan di sudut kanan kotak pencarian. Selain itu, kita juga dapat menambahkan situs lainnya ke daftar tab seperti yang saya lakukan menambahkan tab “kips”. Untuk Additional Search Engines tidak ditampilkan.
Favitt menawarkan juga hasil pencarian real-time. Bila kita melakukan pencarian, kemudian terdapat gambar, Tweets, video YouTube atau artikel berita yang terkait dengan kata kunci yang dicari, Favitt akan muncul di bagian bawah halaman hasil pencarian.
weww… jadi pengen nyoba… 😮
Cobain aja 😀
wah perlu di coba nih..!
Pastinya dah tahu lama ya *jadi malu* (blush)
yo pada nyobain..
he he
Mangga atuh, silahkan 😀
lumayan menarik euy…. *bookmark favitt* thanks kang
Iya, tambah lumayan aja Chanx daripada ga update 😀
baru tau kalo ada favitt 🙂 nice info, walo masih cukup dengan Google Search saja, hehe..
Sama kok, gak jauh beda sudah “keukeuh peuteukeuh” sama Google Search 😀
dicoba dulu gan!
tks sharenya
Sama-sama 😀
wah keren tuh, bisa langsung di coba …!
Makasih dah mampir, met mencoba 😀
(rock) mantap..
(rock)