Dhuha
Disela-sela kesenggangan waktu yang ada, ternyata mengasyikan juga mendengarkan lantunan-lantunan syair religi. Setiap menjelang ramadhan tiba, biasanya beberapa penembang tanah air mengeluarkan single atau album yang bertemakan religi, sebut saja Novia Kolopaking, Rita Effendi, GIGI, dan banyak lagi yang lainya. Selain itu, rasanya tidak bisa dipungkiri keberadaan melegendanya syair-syair yang pernah dilantunkan Bimbo dan juga begitu kuatnya pesan yang terkandung dalam syair Tombo Ati dari Opick. Nah, kali ini hadir “Dhuha” dalam syair yang tertata apik dan merdu dari lantunan Alul.
Kata do’a, tunduk, sujud dan bersila serta rizki dan rahmat, menjadi sumber inspiratif terhadap hadirnya beberapa bait postingan ini. Dalam suasana berlomba-lomba memperbanyak amalan yang sebenarnya tidak hanya berlaku saat ini belaka “bulan ramadhan” melainkan berlaku di setiap waktu dimana kita masih diizinkan bernafas, salah satu amalan tersebut adalah shalat (termasuk didalamnya ibadah shalat sunnah dhuha). Dengan melakukan shalat tersebut senantiasa dari kita semua berharap ridho-Nya dan juga berharap tidak terlepas dari makna yang tersirat dalam postingan sebelumnya. Selain itu dapat menjadi salah satu upaya dalam membuka pintu rizki.
Melihat dari keutamaan dan manfaat shalat dhuha yang tercermin pula dalam beberapa bait syair dibawah ini, saya pribadi berasumsi bahwa bernyanyi pun menjadi media positif yang dapat mempengaruhi dalam pembentukan prilaku diri. Selain dari pesan syair yang harus disikapi, tentunya mempunyai penilaian tersendiri bagi setiap individu bahwasanya seberapa penting nilai dari bernyanyi tersebut. Jika dalam bernyanyi memiliki nilai positif yang terkandung didalamnya, yuk kita bernyanyi meskipun dalam hati. (LOL)
Dhuha – Sahrul Gunawan
Ku berdoa, dalam dhuha
Dua tangan menadah, ku meminta
Limpahan rahmat, limpahan rizki
Rizki halal dan baik, yang Kau ridhoi
Bila masih di langit, Engkau turunkan
Bila di dalam bumi, Engkau keluarkan
Bila masih jauh, Engkau dekatkan
Bila masih sulit, Engkau mudahkan
Tuhan…
Ku tertunduk dan bersila
Dua mata terpejam, khusuk berdoa
Sajadah panjang, basah terbentang
Air mata menetes, mohon dikabulkan
Bila masih di langit, Engkau turunkan
Bila di dalam bumi, Engkau keluarkan
Bila masih jauh, Engkau dekatkan
Bila masih sulit, Engkau mudahkan
Tuhan…
Bila masih di langit, Engkau turunkan
Bila di dalam bumi, Engkau keluarkan
Bila masih jauh, Engkau dekatkan
Bila masih sulit, Engkau mudahkan
Tuhan…
Bila masih haram, Engkau sucikan
Bila masih kotor, Engkau bersihkan
Tuhan…
bulan puasa gini, banyak artis `berbondong-bondong` nyanyi lagu religi ya kang (lol)
eh tapi ta belum pernah denger lagu ini..
harusnya di kais link downloadnya nih kang *riwil*
Apa iya belum pernah denger? Link-nya lupa lagi euy 😀
Kok pajang-pajang foto saya tanpa ijin sih (unsure)
Hohoo, lebih baik lagi kalau ngga cuma lagunya tapi sholatnya juga ya kang ya 😀
Perasaan dah bilang deh (LOL)
Yap, lebih baiknya itu dia ndri 😀
(thinking) kapan yah sy terakhir sholat dhuha (doh)
yukk om kita bernyanyi, om yang jadi imamnya yah (music)
Halah, teu kedah nganggo imam ngawihna atuh, kan sanes rampak sekar (LOL)
Artikelmu bagus, Inspiring, aku suka. Aku juga suka nulis artikel bisnis, Traveling dan pengalaman pribadi. Silahkan berkunjung ke blogku, Kita bisa sharing 🙂
Terima kasih telah berkenan mampir, Insya Allah berkunjung balik.