Trend Lelaki Masa Kini

Trend Lelaki Masa KiniMasa kini alias zaman modern, masa dimana semua orang berlomba-lomba mengikuti perkembangan zaman. Meskipun demikian, mungkin belum atau bahkan tidak berlaku bagi sebagian besar penduduk yang tinggal dipelosok desa. Perkembangan ditandakan dengan berkembangnya berbagai aspek kehidupan, salah-satunya berkembangnya teknologi yang diikuti dengan berkembangnya lifestyle para penggunanya. Membentuk human being types mulai dari berpenampilan trendy dengan gaya rambut dan trend pakaian masa kini, sampai menggenggam gadget canggih dari yang besar hingga yang super mini, dan lain sebagainya. Trend Lelaki Masa Kini!

Pemikiran dalam berpenampilan antara lelaki dan perempuan jelas berbeda. Tapi dengan adanya kondisi diatas, lifestyle yang kerap dominan diperhatikan kaum hawa pun mulai dilirik kaum adam. Adanya tren lelaki masa kini, yang biasanya acuh tak acuh khususnya dalam soal trend dan penampilan. Dari itu pula, munculah sebutan “hipster” dan “geek” untuk kelompok pria masa kini, dua type laki-laki masa kini yang beredar dilingkungan kota modern sekitar kita. Dimana, kedua type tersebut sering banget diperbandingkan seberapa kece dan kerennya mereka. Lalu apa ciri dan kebiasaan yang membedakan dari keduanya? Inilah sedikit ulasan mengenai beberapa hal yang dapat membedakan antara satu dengan lainnya:

Lelaki hipster menggambarkan lelaki gaul yang senantiasa mengikuti perkembangan zaman, mengikuti tren masa kini. Kalau istilah anak muda sekarang cenderung “kekinian” alias mengikuti tren banget. Baik dalam soal pengetahuan yang disukai, pakaian yang dicari (contoh sweat pants, branded denim, sneakers, cool bags), musik yang digemari (Sigur Ros, Bon Iver, Fleet Foxes, musik masa kini yang mungkin jarang diputar di radio-radio), Film favoritnya film-film indie atau film yang masuk penghargaan bergengsi (contoh Eternal Sunshine of the Spotless MindRushmore), kepemilikan gadget yang dikoleksi (contoh kamera digital yang lagi hits muncul di instagram), dan lain sebagainya. Bidang yang dominan diminati cenderung bidang seni karena punya selera seni yang cukup tinggi dan kreatvitas yang baik. Laki-laki type hipster sangatlah tepat jika dimintai saran atau diajak membicarakan tentang tren dan gaya hidup.

Lelaki geek, bukan berarti lelaki yang tidak gaul atau pria cupu alias nerd. Namun lebih memiliki minat khusus terhadap suatu hal yang membuatnya fokus terhadap hal tersebut. Dengan memiliki hobi yang khusus, tidak begitu peduli terhadap arus tren yang lagi ada. Contohnya, terkait pengetahuan biasanya memiliki pengetahuan unik dan tidak biasa serta bisa mengetahui hal-hal yang mungkin tidak begitu menarik bagi kebanyakan orang. Untuk penampilan dan pakaian, lebih menyukai kacamata, messenger bag, jumper dan kaos dengan desain unik/lucu. Suka mendengarkan musik zaman dulu atau musik bergenre khusus (contoh The Beatles). Film favoritnya, film yang punya karakter unik dan melegenda (contoh Star WarsBack to the Future). Kepemilikan gadget tidak begitu berbeda jauh dengan lealki hipster yang selalu berupaya up to date, namun biasanya lebih memperhitungkan fungsinya daripada sekedar untuk bergaya. Semenetara bidang yang diminati lebih kepada bidang ilmu pengetahuan dan teknologi hingga bisa dibilang laki-laki geek pun karena lebih tahu soal perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dunia.

Itulah trend lelaki masa kini!

Dari kedua type atau trend diatas, terdapat beberapa kesamaan yang hampir tidak jauh berbeda dan juga perbedaan yang cukup jelas. Lalu, sobat semua (kaum adam/lelaki/pria) kira-kira tergolong type manakah yang lebih tepat? Sementara untuk sahabat (kaum hawa/wanita/perempuan) lebih menyukai type yang mana dari kedua type yang ada diatas? 😀
Trend Lelaki Masa Kini!

46 Responses to Trend Lelaki Masa Kini

  1. Salman Faris says:

    kalau gabungan kedua-duanya gimana hehehe? aku sih cenderung ngikutin kalau yang bermanfaat aja, tapi kalau pengetahuan sih harus tahu ini itu sih Mas hehehe

  2. ada juga tren lelaki yang suka main kamera aksi GoPro

  3. Nikita says:

    suka type lelaki yang kalem kayak yang pek kaus garis2

  4. TUKANGCOLONG says:

    bukannya batu akik..? 😀

  5. angki says:

    wah kayaknya sy yang ngikuti jaman nie hehehe…

  6. Heryan Tony says:

    nampaknya masih tipe geek 🙂

    • kips says:

      Lebih suka dengan yg berwawasan luas teknologinya, dan lebih menekankan kebutuhan/manfaat daripada tren. Sip!

  7. annosmile says:

    sepertinya gabungan dari kedua-duanya..mengikuti kondisi :p

  8. Dewi Rieka says:

    dakuw ngga kekinian sama sekali hihihi…

  9. El Nurien says:

    sepertinya seleraku type geek.. Asik tuh, barengan dengerin musik jadul 😀

  10. Nandar says:

    Kalo aku Cari gaya yang aman aja sesuai lingkungan sekitar

  11. Bila mempunyai minat khusus ngeblog termasuk tipe yang kedua kali ya, Sob?

    • kips says:

      Kalau dilihat dari ilmu pengetahuan yang terkait sepertinya iya, karena ngeblog juga sangat terkait dengan perkembangan teknologi.
      Alasan ane pengen dibilang geek, padahal aslinya gak ngikutin tren (LOL)

  12. ysalma says:

    Menyukai mereka yang merasa nyaman dengan yang dipakainya, tren hanya acuan atau referensi.

  13. Gery says:

    kayaknya gw setengah hipster dan setengah geek deh… 😀 gimana tuh mas?

    • kips says:

      Cerita diatas hanya menggambarkan adanya kedua trend tsb disekitar kita, tidak berlaku pada semua orang. Jadinya bebas-bebas aja mas 😀

  14. Terasmaya says:

    Saya lebih cenderung ke geek hehehe..

  15. Aku pengen jadi laki-laki yang gaul, cuma kayaknya kok malah jadi salah gaul ya. Kayak nggak jadi diri sendiri. Ngerasa jadi orang lain.

  16. Arie Haryana says:

    Aku pribadi cenderung ke Geek sih, tapi kalo ditanya tertarik sama Cewe yang type mana, pastinya Hipster 😀 Hihi

    • kips says:

      Hehe.. tenang aja, kan selera dan cara pandang cewek terhadap cowok jg beda-beda, jadi pastinya ada atauh bahkan banyak cewek yang menyukai cowok geek 😀

  17. saya tidak suka keduanya sih, lebih suka yang normal2 saja seperti suami saya hehe. melek teknologi emang harus tapi ya gak bikin jadi freak, cupu ya enggak karena masih bisa bergaul. yang penting mah jago baca Al Quran

    • kips says:

      Perihal trend mah hanya sesaat (berlaku pada waktu dan tempat tertentu saja). Sangatlah tepat bagi seorang mulim/muslimah mencintai yang pandai baca Al-Qur’an. Sip!

  18. Noe says:

    Aku lbh suka yg geek kayaknya 😀

  19. Helda says:

    Kalo yang geek cenderung misterius ya, sok tau aja ini 🙂 suka aja liat type geek, plus kacamata apalagi.

  20. perkembangan yang sangat terasa ya di Gadget, dulu hp yang udah bisa foto foto udah dianggap paling canggih. sekarang mah apa handphone yang cuma bisa kamera dibilang kampungan

    • kips says:

      Iya, terasa bgt dalam urusan gadget, belinya berjuta-juta nilai jualnya cepet berkurang saking perkembangannya begitu cepat.

  21. Kucari says:

    Menurut saya sih tergantung kepribadian masing-masing aja, gak semua lelaki bisa ikutin trend masa kini.

  22. Wahab Saputra says:

    Tau aja mas…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *